HIJRAH

Hidup adalah perjalanan ruang dan waktu.

Hidup adalah perjalanan ruang dan waktu.

HIJRAH

Che Guevara mengelilingi Amerika latin untuk mewujudkan cita-cita revolusionernya, mengorbankan masa depan sebagai seorang calon dokter muda menjadi pejuang di Kuba dan akhirnya tewas di ujung peluru tentara pemerintah Bolivia. El Che tidak hanya menjadi dokter biasa, ia menjadi icon, seorang legenda.

Mohamdas Karamdas Gandhi atau yang lebih kita kenal sebagai Mahatma Gandhi menjelajahi negerinya untuk melihat nasib bangsanya, sebuah perjalanan yang dimulai dari seorang pengacara muda di Afrika Selatan yang mengurusi nasib orang India disana ia pulang ke India untuk memperjuangkan bangsanya dengan perlawanan ahimsa (a=tanpa/tidak, himsa=kekerasan) terhadap penjajahan Inggris. Dalam dunia yang penuh kekerasan, Gandhi menjadi seseorang yang berbeda, ia unik sekaligus menarik.

Rasullullah di usia yang masih belasan melakukan perjalanan niaga ke negeri Syam, dan pada saat wahyu telah diturunkan kepada beliau Rasullullah juga mencoba berdakwah ke Thaif dan puncaknya ketika Rasullullah berhijrah dari Mekkah ke Madinah untuk melebarkan wilayah dakwah dan akhirnya menjadi awal dari kebangkitan Islam di Jazirah Arabia dan kemuliaan Islam di dunia. Keistimewaan  proses Hijrah ini membuat khalifah Umar bin Khattab menetapkan bahwa awal penaggalan tahun Islam dimulai dari Hijrahnya Rasulullah dari Mekkah ke Madinah dan dikenal dengan sebutan Tahun Hijriah

Apa yang dapat kita petik dari pelajaran tersebut? Terkadang kita perlu membuka mata terhadap dunia, apa yang terjadi disekeliling kita. Orang yang berpergian ibarat air yang mengalir meskipun ia kotor maka alirannya yang akan membersihkannya, orang yang hanya diam ditempatnya ibarat air yang tergenang meskipun ia bersih lama kelamaan ia akan kotor jua adanya.

Berkaca dari kesuksesan orang-orang terdahulu, sebenarnya hikmah perjalanan itu sebenarnya adalah sangat-sangat besar, terbayang? tidak seandainya Rasulullah tidak pernah Hijrah ke Madinah bagaimana dengan keadaan kita saat ini?

Rasulullah bersabda, “Barang siapa yang hari ini lebih baik dialah orang yang beruntung, barang siapa yang hari ini sama dengan hari kemarin dialah termasuk orang yang merugi, dan barang siapa yang hari ini lebih buruk dari kemarin dialah termasuk orang yang celaka”

Sejatinya manusia bertumbuh sepanjang waktu, ia melewati berbagai tantangan zaman dan yang beruntung adalah mereka yang terus memperbaiki kualitas diri menjadi lebih baik. Ada dua kualitas terbaik (fitrah) anak-anak yang sebaiknya dimiliki orang dewasa. Pertama, pemaaf. Seberat apapun dua orang anak-anak bertengkar, adu pukul antara mereka tapi beberapa saat kemudian mereka akan bermain dan tertawa bersama kembali. Kedua, rasa ingin tahu. Anak-anak selalu penuh pertanyaan, sehingga mereka selalu belajar hal yang baru antusiasme. Jika, kita selaku memiliki dua sikap ini, Insya Allah akan selalu bertumbuh menjadi lebih baik.

Hijrah yang ditandai dengan tahun Hijriah memiliki makna yang dalam. Hijrah artinya berpindah menjadi lebih baik. Maka, saya ingin mengucapkan selamat TAHUN BARU HIJRIAH 1437 H. Semoga kita semua menjadi orang yang beruntung.

About tengkuputeh

Cepat seperti angin // Tekun seperti hujan // Bergairah seperti api // Diam seperti gunung // Misterius seperti laut // Kejam seperti badai // Anggun seperti ngarai // Hening seperti hutan // Dalam seperti lembah // Lembut seperti awan // Tangguh seperti karang // Sederhana seperti debu // Menyelimuti seperti udara // Hangat seperti matahari // Luas seperti angkasa // Berserakan seperti debu //
This entry was posted in Cerita, Cuplikan Sejarah, Kisah-Kisah, Kolom, Mari Berpikir, Opini, Pengembangan diri and tagged , , , , , , . Bookmark the permalink.

7 Responses to HIJRAH

  1. Pingback: RINDU KAMI PADAMU YA RASUL | Tengkuputeh

  2. Pingback: ISMAIL | Tengkuputeh

  3. Pingback: SERAKAH | Tengkuputeh

  4. Pingback: KETIKA IKARUS JATUH | Tengkuputeh

  5. Pingback: TUA | Tengkuputeh

  6. Pingback: RIWAYAT SARUNG | Tengkuputeh

  7. Pingback: MUHASABAH | Tengkuputeh

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.